
Festival “GERBANG” Menuju Margalela Gemilang
indopersnews.com_Sampang. Dua tahun berjalan megahnya sebuah Pasar Margalela yang ada di Kabupaten Sampang, masih saja senyap tanpa penghuni, terkesan tidak berfungsi adanya sebuah bangunan yang dianggap sia-sia.
Melalui Komunitas Pedagang yang ada di Pasar Margalela dan Paguyuban Pasar, memiliki inisiatif menghidupkan Pasar yang semula mati, dengan mengadakan Event/Festival menuju Margalela Gemilang dengan tema GERBANG (Gerakan Produk Sampang).

Festival ini akan di isi dengan Bazar Kulinier, Angkringan, Pameran Produk SMK, Produk hasil Pertanian dan live Music. Gelar ini didukung oleh Komunitas Pelajar SMK dan Perhiptani, dan beberapa elemen yang terdiri dari kepemudaan dan Rumah kita.
Dari semua yang dimaksud, sama-sama mengharap Pasar Margalela tidak lagi sepi, ramai seperti pasar pada umumnya, diharapkan pula Support dari Pemerintah Kabupaten Sampang dalam menghidupkan Pasar Margalela menjadi ramai dari pengunjung, sehingga menjadi Pasar Margalela yang Gemilang.
H.RAKHMAD S.sos, selaku ketua Paguyuban Pasar margalela sekaligus Pembina dari event yang sebentar lagi akan di laonching menyampaikan,” Saya berharap adanya dukungan dari Pemerintah Kabupaten Sampang, melihat semangat dan jeritan pedagang yang masih bertahan di Pasar Margalela ini, mereka sangat berharap ramainya pedagang yang mampu menarik minat beli dari pengunjung Pasar ” tuturnya, Selasa 29/12/2020
Ditempat terpisah salah satu Pedagang pasar saat ditemui oleh Awak Media menyampaikan dukungannya atas diselenggaranya Event Margalela Gemilang ini, dengan harapan Pasar Margalela nantinya menjadi pusat jual beli yang lebih banyak diminati oleh pengunjung, ucap Pujo Prihartono yang biasa di panggil Bang Pujo.
Rencana digelarnya Lounching Event Margalela Gemilang, akan dilaksanakan pada tanggal 31 Desember 2020, di area halaman Pasar Margalela, Jl. Samsul Arifin, Kelurahan Polagan, Kabupaten Sampang.(L)